Kisruh sepak bola di Tanah Air ternyata juga membuat sejumlah jurnalis di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, gerah. Para jurnalis pnecinta sepak bola ini kemudian menggelar parade sepak bola jalanan dengan menggelindingkan bola raksasa sebagai ekpresi kekesalan.
Selain menggelindingkan bola raksasa, dalam aksi ini sejumlah penggemar sepak bola juga ikut mempertontonkan kebolehannya mengolah si kulit bundar sambil berparade di jalan-jalan Makassar. Aksi parade sepak bola ini kontan menarik perhatian warga dan pengguna jalan. Mulai dari orang tua hingga anak-anak ikut antusias menendang bola di jalanan.
Daeng Uki, salah seorang pemerhati sepak bola, berharap kisruh sepak bola Tanah Air segera mereda sehingga tim nasional Indonesia bisa bangkit dari keterpurukan dan berprestasi.
sumber : liputan6.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar