Nama zeppelin terlanjur identik dengan kemewahan dan kenikmatan premium. Hal ini bisa ditelusuri kemlabi ke masa 1930-an, ketika dunia dilanda “demam zeppelin”.
Terbang bersama zeppelin dengan segala kemewahan dan fasilitas yang ditawarkan menjadi gaya hidup baru yang hanya bisa dinikmati oleh segeintir orang yang berasal dari kalangan tertentu. Pesawat yang berpenumpang yang beroperasi sebelum Perang Dunia 1 dan yang pertama kali melintasi Samudera Atlantik itu pun membawa dunia penerbangan ke babak baru.
Bentuknya yang unik menyerupai cerutu raksasa, berhasil menari perhatian dunia. Adalah Ferdinand Graf von Zeppelin, sang perancang dan pelopor dari ahli aeronatika di Jerman, sang otak dibalik desain unik tersebut. Rancangannya itu ditunjukan agar mampu mengangkut penumpang lebih banyak dari pesawat biasanya.
Segala bentuk kemewahan dan eksklusivitas inilah yang mengilhami mek Zeppelin dari Jerman untuk mengeluarkan model 100 jahre. Edisi special ini didedikasikan untuk menandai seabad sejak penerbangan pertama Zeppelin LZ 127 pada tanggal 19 Juni 1910.
Sumber : kompas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar